Kamis, 15 Oktober 2009

Ubah Menu MS Ofiice-mu Sendiri

Mumpung ga terlalu disibukkan dengan pekerjaan kantor, saya coba-coba iseng mengutak-atik komputer. Kali ini, saya tertarik untuk mengubah tampilan menu di Microsoft Office. Biasanya, tiap kali kita install MS Office (Word, Excel, Powerpoint), maka teks menu akan selalu ditampilkan dalam bahasa Inggris (lha iya lah, orang yang bikin softwarenya juga orang bule).




Nah, gimana caranya supaya tampilan teks menu MS Office kita bisa tampil beda dengan punya orang lain, dimana kita bisa merubah bahasanya sesuka hati (mau pakai bahasa Indonesia, bahasa gaul atau bahasa Jawa pun boleh). Berikut triknya.....


  1. Buka aplikasi MS Office (boleh word, excel atau powerpoint).

  2. Klik menu [Tools][Customize]


  3. Klik kanan pada teks menu yang akan diubah.


  4. Di baris [Name], ketikkan teks sesuai keinginan kita. Misal, menu [Window] akan kita ubah menjadi “Jendela”.


  5. Tips: Perhatikan di kotak [Name] terdapat tanda “&”. Gunakan tanda ini di depan huruf yang akan kita jadikan Alt key-nya. Misalkan kita ingin menggunakan Alt key [Alt][I], maka penulisannya: “S&isipkan”, sehingga hasilnya nanti akan menjadi [Sisipkan]. Namun, jika tidak menghendaki penggunaan Alt key, maka hilangkan karakter “&” ini.

  6. Mudah bukan. Selamat Mencoba.

Catatan:
  • Trik ini hanya bisa memodifikasi untuk satu aplikasi saja. Jika menginginkan semua aplikasi MS Office memiliki tampilan menu serupa atau tampil lebih lain lagi, maka kita harus membuka seluruh aplikasi dan memodifikasinya satu per satu.

  • Trik ini tidak akan mengubah short key standar, seperti [Ctrl][O] untuk membuka file, [Ctrl][S] untuk menyimpan, dsb, tapi hanya akan mengubah Alt key. Misal, jika kita telah mengubah teks menu [Window] menjadi teks menu [Jendela], maka Alt key [Alt][W] akan berubah menjadi [Alt][J] (sangat tergantung di depan huruf mana kita meletakkan karakter “&”).

  • Trik ini sementara baru diuji di MS Office 2003.